Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

RSUD Siap Jadi BLUD

11 Februari 2013 | Senin, Februari 11, 2013 WIB Last Updated 2013-02-12T09:49:52Z

Bima,(SM).-Jajaran Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bima siap menyingsong perubahan status yang tengah disandangnya kini menjadi Badan Layanan Umum Daerah (BLUD). Demikian disampaikan Kabid Pelayanan RSUD Bima, Heru Joko Setiono SKm, Sabtu lalu diruang kerjanya.

Perubahan status dan tingkatan RUSD menjadi BLUD, tentunya, sangat berpengaruh pada seluruh aspek yang ada dilingkungan Rumah Sakit (RS), mulai dari pelayanan dan muttu medis kaitan dengan pasien, sumber daya dan perangkat kerja, sistimatika dan regulasi itu sendiri.
Tentunya kata dia, perubahan status RSUD Bima telah disepakati secara bersama seluruh komponen terkait, termasuk sudah diamini pihak eksekutif dan legislatif. Jadi sudah tidak ada masalah tentang peningkatan status dimaksud. Hanya saja, tinggal melengkapi prasyarat perbuahan menuju BLUD. Bahkan katanya, untuk menyongsong percepatan perubahan stuatus tersebut, pihak RS berencana dalam waktu dekat menggelar studi banding di salah satu RS yang ada di Jogjakarta yang sudah terlebih dahulu berstatus dan menerapkan sistem BLUD.
Beberapa syarat penting yang mesti dipenuhi atas perubahan status itu, jelas Heru, mulai dari surat pernyataan kesanggupan peningkatan muttu pelayanan. Lalu kemudian pada implementasinya nanti, regulasi keuangan yang diterapkan RS, harus siap diudit lembaga independen, selain lembaga auditor negara semisal BPK atau BPKP. Termasuk nantinya, menyiapkan dan menyusun strategi bisnis. Maksudnya, orientasi profied dari RS harus jelas dari bentuk pelayanan yang berubah lebih baik.
Selain sejumlah syarat tersebut, jelas Heru,syarat lain yang mesti dipenuhi terkait standar pelayanan minimal yang diterapkan dalam proses dan regulasi sebagaimana perubahan status BLUD itu sendiri. Pola tata kelola dan hubungan internal serta laporan keuangan yang tarsparan dan akuntabel, juga menjadi poin penting dari parasyarat yang mesti dipenuhi pula.
Kata Heru, sangatlah tidak mungkin muttu pelayanan yang berkualitas dan memuaskan, layaknya di RS luar daerah dapat diterapkan, jika perubahan status belum dialami RSUD Bima. (ris)  

×
Berita Terbaru Update