Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Hasil Medis Balon Walikota, Bersifat Final

12 Februari 2013 | Selasa, Februari 12, 2013 WIB Last Updated 2013-02-12T09:03:17Z

Kota Bima, (SM).- Hasil pemeriksaan kesehatan bakal calon (balon) Walikota dan Wakil Walikota periode Pemilukada Kota Bima 2013-2018 oleh Tim Medis Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) NTB, bersifat final dan tidak bisa dilakukan pengujian kembali atas hasil tersebut, baik sesudahnya atau sebelumnya, ataupun pada tempat lain serta tempat yang sama, yang tentunya tidak merubah hasil pemeriksaan tim dokter yang ditentukan.

Penegasan tersebut, disampaikan Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Bima, Dra Nur Farhaty M.Si, Senin kemarin di sela penerimaan pendaftaran dari sejumlah calon Walikota dan Wakil Walikota, guna menjelaskan beberapa proses yang dilewati baik oleh KPUD selaku penyelenggara Pemilukada maupun para bakal calon Walikota dan Wakil Walikota dalam memenuhi syarat penting pencalonan.
Bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat dalam asumsi merubah hasil medis, dimaksudkannya, lebih disebabkan pihaknya selaku KPUD telah melegitimasikan pemeriksaan kesehatan para balon Walikota dan Wakil Walikota pada Ikatan Dokter Indonesia (IDI) NTB yang bersamaan juga dengan keputusan pemeriksaan balon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB pada periode pemilukada NTB  yang sama penjadwalannya. “Kami hanya terima hasil pemeriksaan saja dan hasil itu bersifat final,” ujarnya.
Dijelaskan Dae Nety (sapaanya, red), sedianya pemeriksaan kesehatan para balon Walikota dan Wakilnya proses dan atau tahapan pemilukada, digelar pada 14 hingga 19 Februari 2013. Tetapi terjadi perubahan jadwal pemeriksaan kesehatan yakni dimulai 15 hingga 19 Februari mendatang, kecuali pada tanggal 17 Februari yang jatuh pada hari libur. Perubahan jadwal pemeriksaan kesehatan para balon tersebut, jelas tokoh muda perempuan ini, lebih disebabkan adanya penambahan balon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB, hingga berujung pada penambahan waktu pemeriksaan kesehatan pada RSUP NTB.
Lanjutnya, untuk lebih memahami teknis pemeriksaan para balon Walikota dan Wakil Walikota Bima nantinya, pihak IDI hari ini bertempat di Aula SMKN 3 Kota Bima akan bertemu dengan seluruh balon yang telah mendaftar di KPUD Kota Bima. “Yang diundang dalam penjelasan teknis terkait pemeriksaan kesehatan, hanya pasangan balon dengan ketua dan sekretaris tim pemenangan saja,“ pastinya sembari meminta pada setiap pasangan balon untuk tidak mengikutsertakan pendukung dan simpatisan dalam pertemuan dimaksud. (ris)
×
Berita Terbaru Update