Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

BPN Kabupaten Bima Serahkan Ribuan Sertifikat

27 September 2012 | Kamis, September 27, 2012 WIB Last Updated 2012-09-27T06:40:13Z
Kota Bima, (SM).- Menyambut Hari Agraria Nasional ke-52 24 September 2012 lalu, Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Bima menyerahkan secara sembolis sertifikat tanah Program Nasional (Prona), sertifikat UKM dan sertifikat perkebunan di beberapa desa di Kabupaten Bima, di halaman kantor setempat. Sekitar ribuan sertifikat, diterbitkan oleh BPN.
Ketua Panitia yang juga Kasubag TU Badan Pertanahan Kabupaten Bima, M.Nor,SH kepada Koran ini di ruang kerjanya mengatakan, diantara ribuan sertifikat tanah yang diserahkan itu antara lain, 1500 sertifikat prona untuk 10 desa yang diserahan pada perwakilan 2 desa, yaitu desa Ntonggu Kecamatan Palibelo dan Desa Nunggi Kecamatan Wera. 
Untuk sertifikat Usaha Kecil Menengah (UKM), diserahkan sebanyak 100 persil sertifikat yang diserahkan secara simbolis kepada wakil dari Desa Maria, Tawali dan  Sangiang. Sertifikat proyek perkebunan sebanyak 300 persil yang dalam proses penyelesaian direncanakan akan diserahkan dalam waktu dekat. ”Untuk sertifikat proyek perkebunan belum diserahkan karena dalam proses penyelesaian,” jelasnya.  
Nor mengaku, pada moment tersebut Badan Pertanahan juga menggelar pertandingan bola voli regional tiga yang diikuti BPN Kota Bima, Kabupaten Bima dan Kabuparten Dompu. “Kegiatan ini semata-mata sebagai ajang silaturahmi bagi seluruh karyawan BPN. Bukan untuk mencari juara,” katanya. 
Sementara Kepala  Badan Pertanahan Nasional RI, Hendarman Supanji dalam sambutannya yang kepala BPN Kabupaten Bima, Imam Sumaryo, SH  mengatakan, kita tentu sepakat bahwa tujuan pihaknya belum tercapai. Bahkan pihaknya dihadapkan dengan semakinnya kompleksnya  problem yang berkaitan dengan pertanahan di Negara. “Pada moment ini, kita teguhkan tekad bekerja secara ihlas untuk mewujudkan kemakmuran rakyat sebagaimana diamantkan konstitusi dan UUPA,” ajaknya. (SM.04)
×
Berita Terbaru Update