Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

SMA Lambitu Kekurangan RKB

28 Mei 2012 | Senin, Mei 28, 2012 WIB Last Updated 2012-05-28T09:25:11Z
Bima, (SM).- Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) Lambitu, masih kekurangan sarana pendukung proses pembelajaran, namun demikian sekolah tersebut akan siap menampung siswa baru di tahun ajaran 2012-2013 sebanyak  140 orang atau 4 kelas.
Kepala SMAN Lambitu, Adnan Mansyur, SE yang ditemui di ruang kerjanya, Sabtu (26/5) mengatakan, meski sekolah yang dipimpinnya masih banyak kekurangan sarana dan prasarana, namun siswanya mampu lulus seratus persen pada Ujian Nasional (UN) tahun 2012. “Alhamdulilah, meski serba kekurangan, siswa kami sebanyak 56 orang lulus semua”, ungkapnya.
Dijelaskannya, siswa yang masih ada sekarang sebanyak 131 orang (kelas X dan XI) dengan jumlah rombongan belajar sebanyak 6 lokal. Satu kelas, siswanya diisi 32 orang, sehingga pada tahun ajaran 2012/2013 berencana menerima siswa baru sebanyak 140 orang. Untuk itu akan membutuhkan 4 lokal tambahan. “Sarana yang belum ada yakni ruang computer, ruang guru, ruang Kepala Sekolah, laboratorium, ruang keterampilan, WC guru, serta mushollah”, jelasnya.
Mantan Guru SMAN Belo ini mengaku, lahan yang tersedia saat ini mencapai 1,3 Ha. Sedanghkan bangunan bekas Inpres Kuta yang diserahkan kepada pihaknya sejak tahun 2007, dalam waktu dekat akan dirobohkan, mengingat konstruksinya sudah lapuk.
“Apalagi saat ini tiupan angin cukup kencang sehingga dikhawatirkan akan roboh dan mengenai para siswa”, tandas Adnan yang diamini Syafruddin SPd selaku Wakasek Sarana dan Prasaran. (SM.12)
×
Berita Terbaru Update