Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Komisi IV Gagal Monev di Dikpora

30 Januari 2013 | Rabu, Januari 30, 2013 WIB Last Updated 2013-01-30T13:20:01Z

Bima, (SM).- Komisi IV DPRD Kabupaten Bima gagal lakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) kegiatan pada Dinas Dikpora Kabupaten Bima yang bersumber pada APBD Kabupaten Bima, APBD Provinsi dan APBDN.

Sebenarnya, kata anggota Komisi IV, Ilham Yusuf, kegiatan Monev dengan Dinas Dikpora Kabupaten Bima tersebut disepakati dilaksanakan hari Selasa ini, namun tiba-tiba saja pihak Dinas Dikpora batalkan secara sepihak.
“Hari ini (kemarin) kita sudah sepakat dengan Dinas Dikpora bahwa dilakukan Monev, tapi tiba-tiba saja dibatalkan karena ada kegiatan audit oleh BPK. Akhirnya kita tunda dan disepakati lagi dilakukan besk (hari ini),” ucapnya.
Semestinya, sesalnya, pihak Dinas Dikpora melayangkan pemberitahuan sehari lebih awal dari jadwal yang sudah ditetapkan. Agar pihaknya bisa mengalihkan pada tempat lain. “Jadinya hari ini (kemarin) tidak ada kegiatan apa-apa,” tukasnya.
Kegiatan Monev tersebut dilakukan Komisi IV sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Kabupaten Bima. Monev dimaksud, jelasnya, bagian dari tugas dan fungsi lembaga DPRD.
Pelaksanaan Monev pada Dinas Dikpora, sambungnya lagi, yakni berkaitan dengan sarana dan prasarana yang dikerjakan instansi terkait baik yang bersumber dari APBN, APBD Provinsi maupun bersumber dari APBD Kabupaten Bima. (Ima)
×
Berita Terbaru Update