Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Sanggar Tari Oi Masa Gelar Pementasan di Mataram

26 Desember 2012 | Rabu, Desember 26, 2012 WIB Last Updated 2012-12-26T02:19:14Z

Bima, (SM).- Tari Mpaa O’o dan Tari Wadu Sura karya Alwi Ba dipentaskan di Kota Mataram Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Kegiatan tersebut serangkaian dengan Hari Ulang Tahun NTB dan apresiasi budaya Bima untuk kesekian kalinya.

Alwi Ba mengatakan, Tari Mpaa O’o dan tari Wadu Sura yang dilakoni siswa MAN Sape dan SMPN 6 Lambu yang tergabung dalam Sanggar Tari Oi Masa dibawa pimpinan Om Lewo.
Kata dia, Sanggar  Tari Oi Massa pernah meraih juara pada tahun 2012 yakni juara II Nasional dalam rangka Lomba Gelar Inovasi Tekhnologi (GIT) antarSMA sederajat se Indonesia yang diikuti 77 peserta dari berbagai sekolah. “Sanggar Tari Oi Masa mengharumkan nama Bima di tingkat nasional, karena mendapat predikat juara II tingkat nasional,” ujarnya.
Menurutnya, Tari Mpaa O’o diciptakan tahun 2011, sedangkan Tari Wadu Sura diciptakan tahun 2012. Tiap event baik di tingkat daerah, provinsi dan nasional, harus menciptakan karya baru yang bernuansa Bima.
“Kultur budaya Bima dalam segala aspek, baik musik, tari dan kostum maupun gerakan aspek pendukung lainnya sebagai warga Bima kita harus meningkatkan dan mempertahankan serta melestarikan budaya Bima yang menjadi kebanggaan bersama sebagai warga Bima”, ungkapnya. (war)
×
Berita Terbaru Update