Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

MGMP-MGBK Sub Rayon 07, Digelar

18 Desember 2012 | Selasa, Desember 18, 2012 WIB Last Updated 2012-12-18T14:22:03Z


Bima, (SM).- Jajaran pendidik dan tenaga kependidikan yang tergabung pada SMP Sub Rayon 07 Kabupaten Bima memulai kegiatan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP), Musyawarah Guru Bimbingan Konseling (MGBK), Senin (17/12).

Kegiatan yang melibatkan masing-masing 30 orang peserta dari MGMP BP-BK, MGMP IPA, MGMP PKN dan MGMP Matematika itu dipusatkan di SMPN 3 Woha, mulai 17 Desember 2012 hingga 3 Januari 2013.
Dalam laporannya, Ketua Panitia Pelaksana, Burhanuddin, menyampaikan kegiatan MGMP tersebut didasari program kemitraan dengan Direktorat P2TK Dikdas. Program tersebut dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Dikdas di bidang pemahaman, penguasaan, dan penerapan Pendidikan Karakter Bangsa dalam supervisi, pengelolaan sekolah dan pembelajaran pada tataran satuan pendidikan.
Meningkatnya keteladanan Pendidik dan Tenaga Kependidikan dikdas bagi peserta didik, baik di sekolah maupun di luar sekolah dan agar SMP yang tergabung pada Sub Rayon 07 Kabupaten Bima menjadi sekolah percontohan (pilot projek) bagi sekolah-sekolah lain sebagai sekolah pengembang pendidikan karakter bangsa.
Setiap Mata Pelajaran, jelasnya, masing-masing melibatkan 30 orang peserta. Narasumber kegiatan dimaksud, yakni atas unsur Dinas Dikpora Kabupaten Bima dan unsur Pengawas Dinas Dikpora Kabupaten Bima.
Ketua Sub Rayon 07 Kabupaten Bima, Abdullah Tayeb, dalam sambutannya yang sekaligus membuka secara resmi kegiatan mewakili Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Bima, mengatakan kegiatan MGMP untuk peningkatan mutu guru jajaran SMP di Kecamatan Woha. Tujuan kegiatan ini, paparnya, untuk meningkatkan mutu sehingga diharapkan ada perubahan yang nantinya akan disalurkan pada guru-guru lain yang tidak ikut dalam kegiatan MGMP tersebut. “Modal yang kita dapat hari ini, dapat diterapkan pada guru lain,” pintanya.
Kegiatan menggunakan metode ceramah, tanya jawab, diskusi, brainstorming, kerja kelompok, simulasi, peragaan, studi dokumen, presentasi, dengan pendekatan Lesson Study, serta dikemas dalam  Blockgrant pendidikan karakter bangsa  (PKB) PTK dikdas dilaksanakan dalam bentuk bimbingan teknis (Bimtek) dan atau workshop. Pemanfaatan blockgrant ini  tidak dibenarkan untuk membiayai kegiatan pembinaan, diskusi, atau seminar sehari PKB PTK dikdas.
Bimbingan teknis dan atau workshop blockgrant PKB PTK dikdas wajib dilaksanakan dengan pola minimal 40 jam pelajaran, dengan struktur terdiri dari: program umum maksimal 10%, program pokok minimal 75%, dan program penunjang maksimal 15%. Nilai-nilai yang Diinternalisasikan dalam bimbingan teknis dan atau workshop blockgrant PKB PTK Dikdas, bersumber dari Agama, Pancasila, UUD Tahun 1945, dan budaya bangsa. Nilai-nilai karakter bangsa. (Ima)
×
Berita Terbaru Update