Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Mahasiswa KKN STISIP Mbojo Bima Jajakan Es Buah

31 Juli 2012 | Selasa, Juli 31, 2012 WIB Last Updated 2012-07-31T04:04:32Z

Kota Bima, (SM).- Jika anda ngabuburit dan menempuh jalur Jalan Soekarno – Hatta beberapa hari terakhir ini, tentu akan menemukan sekumpulan mahasiswa yang berpakaian seragam KKN di perempatan gunung dua. Mereka itu mahasiswa KKN STISIP Mbojo Bima yang menjual es buah, untuk menopang kebutuhan biaya KKN.

Koordinator lapangan, Syahroni mengatakan, ide itu muncul secara tiba-tiba untuk memenuhi kebutuhan biaya KKN. Dengan kompak, mahasiswa lima kelompok yang melaksanakan KKN di kampus setempat, kemudian merealisasikan ide itu mulai tanggal 27 Juli lalu. “Semua lima kelompok KKN turun dan memilih perempatan gunung dua untuk menjajakan es buah hasil racikan mahasiswa KKN,” katanya, Senin kemarin.
Diakuinya, tak butuh banyak biaya untuk modal awal membuat es buah. Hanya bermodalkan uang sebesar Rp500 ribu dari pinjaman salah seorang dosen setempat, mereka coba merealisasikan ide kreatif tersebut. “Alhamdulillah, dalam sehari es buah laku keras. Sehari kami bisa mengumpulkan uang sebanyak Rp700 ribu. Dan uang pinjaman bisa segera kami kembalikan,” katanya dengan senyuman.
Rencana menjual minuman berbuka puasa itu akan dilaksanakan hingga tiga hari sebelum lebaran tiba. Kemudian hasil penjualan, tentu akan di gunakan untuk menopang kebutuhan pelaksanaan KKN di kampus.
“Jika sehari saja kami bisa mengumpulkan uang sebanyak Rp700 ribu, kami tak susah mencari dana, tak perlu keluar masuk kantor dengan proposal. Uang hasil dagangan itu, semaksimal mungkin akan kami gunakan KKN,” tambahnya. (SM.07)
×
Berita Terbaru Update