Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Siswa SMPN 1 Kobi Pameran Kreasi Daur Ulang

04 Juni 2012 | Senin, Juni 04, 2012 WIB Last Updated 2012-06-04T02:24:35Z
Kota Bima,(SM).- Saat acara perpisahan dan pengumuman kelulusan SMPN 1 Kota Bima, Sabtu (2/6), siswa setempat juga memamerkan produk kreasi daur ulang pada tamu undangan yang hadir. Produk yang dipamerkan tersebut merupakan hasil kreatifitas siswa untuk mendukung sekolah Adi Wijaya atau Sekolah yang berbasis lingkungan hidup.
Emi Mariana, S.SN yang juga guru Pembina siswa itu mengatakan, kreasi daur ulang masuk dalam pelajaran Keterampilan Sekolah. Siswa terus di bina dan diasah kemampuannya untuk berkarya dengan mengolah benda yang tidak dimanfaatkan, menjadi berguna.
Adapun jenis benda yang didaur ulang, seperti toples bekas, kayu bekas, kain bekas dan pelepah pisang. Dari benda-benda bekas tersebut, kemudian di buat menjadi boneka, miniature rumah, lukisan payet, toples hias dan sejumlah asesoris lain. “Seperti yang terlihat ini, benda bekas berubah nampak indah menarik perhatian,”ujarnya sembari menunjukan hasil kreasi siswa.
Emi mengaku, kreasi kelas delapan tersebut, tahun lalu sudah pernah dipamerkan pada kegiatan perpisahan dan pengumunan kelulusan. Bahkan, dari sekian pengunjung yang hadir,  banyak yang berminat dan memesan. Tapi, karena harus terus dipamerkan, pihaknya belum bisa menjual benda-benda tersebut. “Kami harus terus memproduksi dan memamerkannya. Jika nanti sudah banyak, baru akan di jual,” terangnya.
Kreatifitas siswa itu hanya dilakukan di sekolah, tidak di rumah. Namun, dirinya sangat berharap, setelah siswa menjadi alumni SMPN 1 Kota Bima, aktifiitas seperti itu bisa diteruskan dan dikembangkan. Hingga kelak, mereka menjadi pribadi yang mandiri, dengan kreatifitas pengolahan benda daur ulang. “Selain bertujuan untuk sekolah Adi Wijaya atau Sekolah yang berbasis lingkungan hidup, juga kedepan untuk peluang wirausaha siswa,” tambahnya. (SM.07)
×
Berita Terbaru Update