Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Seorang Bocah Bernama Akbar Kesasar di Teke

29 Februari 2012 | Rabu, Februari 29, 2012 WIB Last Updated 2012-02-29T05:48:52Z

Bima, (SM).- Seorang anak yang diketahui bernama Akbar (5) ditemukan oleh warga Desa Teke Kecamatan Palibelo karena kesasar. Kondisi bocah tersebut saat ini dalam keadaan sehat dan berada bersama dengan warga di Desa Teke.

Camat Palibelo yang dihubungi Suara Mandiri Selasa malam kemarin membenarkan adanya penemuan bocah yang kesasar di RT 01 Desa Teke oleh warga setempat.
“Saya mengetahui informasi tersebut setelah ada laporan warga Teke tentang seorang anak bernama Akbar usia 5 tahun ditemukan oleh warga di Teke pada jam 16.30 wita”, ujarnya.
Kata Camat, setelah mendapatkan informasi tersebut, dirinya langsung menuju lokasi ditemukan anak untuk memastikan kondisinya. “Ternyata bocah itu tidak ingat lagi nama orang tuanya dan daerah asalnya, tapi ia hanya tahu namanya saja yakni Akbar”, jelas Camat.
Lanjutnya, ciri-ciri fisik bocah tersebut  tinggi badan sekitar 110 cm, kulit coklat (sawo matang), rambut lurus, serta memakai training dan baju berwarna kuning campur biru. Tapi tidak ada tulisan dibagian pungung atau depan baju sebagaimana seragam olahraga anak sekolah.
“Saat ini, Akbar menginap di rumah warga yang menemukannya, Mansyur Yasin di RT 1 Desa Teke”, urainya.
Untuk mengetahui keberadaan si bocah (Akbar), Camat mengaku, sudah menginformasikan kepada seluruh Kepala Desa se Kecamatan Palibelo untuk mengumumkan kepada masyarakat, siapa tahu ada keluarga yang mengenalnya. “Saya harap kepada warga masyarakat dimanapun berada yang merasa kehilangan anaknya sesuai ciri-ciri yang disebutkan, silahkan menghubungi saya sendiri pada nomor 085239814865”, harapnya. (SM.02)

×
Berita Terbaru Update