Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Peserta Lakukan Pemilihan 13 Pimpinan Muhammadiyah

06 Juli 2010 | Selasa, Juli 06, 2010 WIB Last Updated 2010-07-06T15:46:09Z
SEKRETARIS Panitia Pemilihan Anggota PP Muhammadiyah, Budi Setiawan MENGATAKAN, sebanyak 2300 anggota Muktamar Seabad Muhammadiyah mulai memilih 13 calon pimpinan persyarikatan sejak pukul 08.00 WIB di Sportorium Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Senin (5/7). Diperkirakan pelaksanaan pemilihan berlangsung hingga sore hari.“Para peserta Muktamar memilih 13 nama dari 39 calon pimpinan yang telah tersaring pada sidang tanwir 1 Juli lalu”, ujarnya, Senin kemarin.

Ia menambahkan, para peserta Muktamar dari berbagai daerah melakukan antri dengan santai dalam memilih para calon pimpinan tersebut. Bahkan ada yang tiduran di kursi yang disediakan atau duduk lesehan di pojok-pojok gedung olah raga setempat. (*)
SEKRETARIS PP Muhammadiyah, Rosyad Soleh mengatakan, sidang pleno dalam muktamar Seabad Muhamnmadiyah tidak mengagendakan pembahasan hukum rokok. Alasannya, dalam sidang tanwir sudah sepakat tidak akan membahasah hukum rokok. "Ada yang usul soal itu, tapi tidak akan kita bahas, sebab sudah kesepatakan diantara anggota tanwir”, tegas Rosyad. (*)
×
Berita Terbaru Update