Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Fraksi Gabungan Berikan Saran Penting pada Pemda Dompu

20 Desember 2012 | Kamis, Desember 20, 2012 WIB Last Updated 2012-12-20T13:59:44Z

Dompu, (SM).- Fraksi Gabungan Intelektual Anggota Dewan Terhormat (Giat) memberikan  saran penting kepada pihak eksekutif guna mempercepat proses pembangunan daerah. Penyampaian saran positif dimaksud dituangkan dalam pandangan akhir fraksi pada acara rapat paripurna dewan terhadap APBD tahun 2013 Rabu (19/12).

Pandangan akhir fraksi Giat dibacakan Kurnia Ramadhan SE. kata dia, mengefektifkan struktur kelembagaan di tingkat eksekutif, perlu dibuat studi dan telaahan akademis, sehingga memungkinkan beberapa satuan kerja pemerintah daerah (SKPD) dibentuk dan dirasionalkan sesuai ketentuan peraturan perundang - undangan yang berlaku, sehingga terbentuk struktur organisasi pemerintah daerah yang efektif yakni miskin struktur dan kaya fungsi.
Di bidang infrasturktur, pembangunan gedung samakai yang representatif baik dari sisi kapasitas daya tampung, tata letak yang didukung sarana lainnya seperti tempat parkir yang tidak menggangu arus lalu lintas umum serta lainnya.
Karena itu perlu perencanaan dan pembangunannya yang diseuaikan dengan kondisi perkembangan daerah dan wilayah yang mampu memberikan pelayanan yang memuakan masyarakat pengguna serta mendukung ruang kota kabupaten.
Sedangkan  pada program raba baka komplek baik yang dianggarkan tahun 2012 maupun yang dianggarkan pada tahun 2013 agar program  tersebut diimplementasikan secara tepat waktu sesuai SOP (standar Operasional Prosedur) sehinga terutama yag terkait dengan tahap pembebasan ganti rugi bagi tanah masyarakat yang terkena dampak genangan sehingga secara tepat waktu pula pembangunan fisik raba baka kompleks akan dapat dilaksanakan yang pada akhirnya sasaran manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat secara tepat waktu pula.
Sementara itu, program PIJAR dapat dijalankan secara baik sehigga benar - benar dapat meningkat pertumbuhan ekonomi dan derajat kehidupan masyarakat di daerah, akan tetapi pada upaya pengembangan areal penanaman jagung maka budidaya untuk pemanfatatan lahan dimaksud lebih diarahkan kepada berbagai komuditi atara lain kedelai, kacang tanah, padi yang memiliki prospek pasar yang menguntungkan. (dym)
×
Berita Terbaru Update